Cara Memilih Toko Furniture Online Jepara

Cara memilih toko furniture online jepara tidaklah mudah, pasalnya sekarang banyak berbagai pihak yang mengatas namakan mebel jepara sebagai cara untuk menipu konsumen yang sedang berbelanja furniture secara online. Anda harus berhati-hati saat berbelanja online baik itu mebel jepara atau mebel dari luar kota jepara.  Sekarang sudah banyak sekali korban penipuan yang mengatas namakan penjual mebel dari jepara. Padahal hampir 100% para penipu online bukanlah asli orang jepara dan mereka hanya berniat menipu dengan mengatas namakan toko furniture online jepara. Memang di zaman modern serba teknologi ini, ke butuhan masyarakat menggunakan internet sangat penting. Maraknya pengguna internet juga menjadikan peluang bisnis online sangat menjanjikan. Toko furniture online amat sangat di minati para pebisnis mebel di jepara karena dengan modal sedikit dan bisa online selama 24 jam penuh serta meraih banyak pelanggan di seluruh nusantara.

toko-furniture

Pengusaha toko furniture jepara banyak juga yang tertarik untuk memasarkan barang dagangannya di internet dengan memanfaatkan situs website. Namun banyak juga berbagai pihak yang memanfaatkan keteledoran kita sehingga tanpa kita sadari jadi korban penipuan dari toko furniture online.

Berikut cara memilih toko furniture online jepara :

  1. Pastika toko furniture tersebut mencantumkan nama alamat yang jelas dan bisa di hubungi dan alamatnya bisa anda cek di google map’S.
  2. Pastikan toko furniture tersebut menggunakan website dengan domain berbayar ( .com, .org, .net, .co.id, dan lain-lain ) Walaupun sebenarnya domain gratisan juga memungkinkan toko tersebut terpercaya, tapi lebih baik demi keamanan berbalanja anda mencari yang memakai situs website berbayar.
  3. Pastikan toko furniture tersebut menampilkan data kontak yang bisa di hubungi dengan jelas.
  4. Harga dari toko furniture tersebut sesuai denga harga yang ada di pasaran tidak terlalu murah.
  5. Hindari transaksi lewat akun facebook tanpa adanya website yang jelas, karena ini sering terjadi sebab akun facebook bisa dengan mudah di buat dan di gonta-ganti namanya.
  6. Jika masih belum yakin bisa lansung belanja ke showroom penjual online.

Sekian informasi dari saya, semoga bermanfaat. Tetaplah waspada dalam memilih toko furniture online atau toko online lainnya.

Tinggalkan komentar